Cara Memasukkan File Word, Excel, PPT dan PDF ke Blog

Kesempatan kali ini saya akan membagikan sedikit tutorial mengenai "Cara Memasukkan File Word, Excel, PPT dan PDF ke Blog.
Disini kita akan menggunakan google docs untuk meng-upload file kita. Agar mudah dipahami saya akan membagi 2 langkah kerja:

Langkah 1: Upload File ke Google Docs

Langkah 2: Posting ke Blogger

Cara Memasukkan File Word, Excel, PPT dan PDF ke Blog

 

Okeh, langsung saja kita ke langkah-langkah nya


 Langkah 1: Upload File ke Google Docs

1. Login ke Google Docs dengan menggunakan akun gmail anda

2. Klik Tab "BARU" kemudian pilih "Unggah file"

3. Unggah atau upload file word, excel, power point atau pdf anda

4. Tunggu Proses Upload selesai

5. Setelah proses upload selesai, maka file kita akan ditampilkan

6. Klik kanan pada file tersebut dan pilih "Bagikan"

7. Kemudian akan muncul pop up, copy dulu link yang disediakan ke notepad

   kurang lebih linknya seperti ini
   https://drive.google.com/file/d/0ByBaF45YfMkZc0Y0TFdYZmNSVlE/view?usp=sharing

nah yang kita perlukan adalah kode dari file tersebut. Kode yang saya tandai dengan warna kuning

8. Sekarang kita sudah menyelesaikan langkah pertama. Jadi langkah pertama tujuannya adalah mengambil kode dari file kita tadi.


Langkah 2: Posting ke Blogger

1. Login ke Blogger

2. Buat postingan baru

3. nah dipoin ini kita akan menyisipkan File yang kita upload tadi. pilih tab "HTML" kemudian masukkan script dibawah ini

<iframe src="https://docs.google.com/viewer?srcid=0ByBaF45YfMkZc0Y0TFdYZmNSVlE&pid=explorer&chrome=false&embedded=true" width="500" height="500"></iframe>

4. Ganti kode yang saya tandai dengan warna kuning diatas dengan kode file yang anda upload tadi.

5. Sekarang anda Publikasikan

6. Finish :)

Sekian tutorial singkat mengenai "Cara Memasukkan File Word, Excel, PowerPoint dan PDF ke Blog".
Untuk contoh artikel yang menggunakan tutorial diatas bisa anda cek DISINI


0 Response to "Cara Memasukkan File Word, Excel, PPT dan PDF ke Blog"

Post a Comment